Post by redhot on Mar 27, 2011 22:37:19 GMT -5
Bimasakti Juga Menang Tipis
PERTANDINGAN ketat tidak hanya terjadi di papan atas. Duel tim-tim semanjana pun tidak kalah seru. Seperti yang terjadi pada pertandingan pertama kemarin (19/10) antara Bimasakti Nikko Steel Malang melawan Comfort Mobile Citra Satria (CS) Jakarta.
Pada kuarter pertama Bimasakti unggul 17-11. Pada kuarter kedua, CS unggul dalam perolehan angka 20-18. Menjelang kuarter keempat, Bimasakti kembali menjauh. Namun, semangat pantang menyerah yang ditunjukkan CS membuat pertan dingan tetap menegangkan sampai akhir. Bahkan, saat pertandingan menyisakan satu menit, CS sempat unggul 54-53.
Saat pertandingan tersisa 34 detik, small forward CS Abdullah Umar memasukkan tembakan tiga angka yang membuat kedudukan 60-58 untuk keunggulan Bimasakti. CS melakukan sacrifice foul untuk mengejar ketinggalan. Namun, ketatnya defense yang digalang Bimasakti membuat penggawa CS melakukan turnover. Berikutnya, Bimasakti meng amankan kemenangan 62-58 berkat dua poin dari tembakan be bas Hendy saat pertandingan hanya tersisa 10 detik.
Pelatih Bimasakti Eddy Santoso menyatakan sa ngat senang bisa merebut kemenangan itu. Sebab, kemenangan tersebut merupakan modal awal untuk bersaing dalam perebutan tiket ke playoff. Apalagi, dalam dua pertandingan se be lumnya, Bimasakti kalah oleh Nuvo CLS Kninghts dan Stadium Jakarta.
”Saya melihat anak-anak bermain sangat tegang. Lawan seimbang, kami mungkin hanya menang beruntung,” kata Eddy.
Pelatih CS Bintoro mengatakan, anak asuhannya kurang beruntung hingga kalah dalam laga itu. ”Apalagi, ini pertandingan pertama kami. Di sisi lain, mereka (Bimasakti) sudah ketiga, jadi touchingnya dapat. Semoga mental anak-anak bisa bagus dalam laga berikutnya,” jelasnya. (nur/c2/ang)